Thursday, February 08, 2007

Beckham di Bangku Cadangan, Real Rugi Rp 682 Juta

Keputusan Fabio Capello mengistirahatkan David Beckham ternyata bukan hanya berdampak pada performa tim, melainkan juga dari aspek ekonomi klub.

Seperti dilansir harian Spanyol AS, buntut dari ”disingkirkannya” Becks, sapaan Beckham, dari tim utama Real Madrid harus menanggung beban sebesar 56.849 euro (Rp682 juta) per hari. Angka ini didapat dari transfer mendatangkannya dari Manchester United sebesar 25 juta pounds dibagi selama empat tahun. Lalu, ditambah gajinya sebesar 9 juta p o u n d s per tahun s e l a m a empat musim.

Itu artinya, kalau sampai Juni nanti Capello tetap enggan menurunkan Becks, klub harus mengeluarkan dana sebesar 56.849 x 169 hari = 9.607.481 euro atau sekitar Rp11.528.9772! Sejak Capello memutuskan tak mengikutsertakan, 25 hari lalu, klub sudah menanggung biaya sebesar 1.033.618 euro (Rp12,4 miliar). Jadi, sungguh sayang tak menggunakan pemain yang menyerap biaya 682 juta per hari.

Kalau melihat angka ini, bisa jadi Capello akan merevisi kembali keputusannya mencadangkan Becks. Kondisi Becks berbeda dengan Antonio Cassano.Mantan striker Bari itu tidak diturunkan Capello karena masalah disiplin dan tidak menaruh respek terhadap pelatihnya. Madrid tetap harus melunasi kewajibannya terhadap Cassano meski tidak menggunakan tenaganya, setidaknya sampai 30 Juni, jika dia tidak laku dijual pada musim dingin ini.

Striker asal Italia itu ditransfer dari AS Roma seharga 5,5 juta euro. Harganya bisa berkembang hingga 8 juta euro. Setiap hari Madrid mengeluarkan 25.266 euro untuknya. Cassano tidak pernah bermain 51 hari dan akan berlanjut hingga akhir musim.Madrid kemungkinan akan kehilangan 4.926.870 euro.

0 comments:

  © Blogger template 'Isfahan' by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP