Thursday, May 01, 2008

Chelsea Tantang MU di Final

Misi balas dendam Chelsea terhadap Liverpool di semifinal Liga Champions terkabul. The Blues melaju pun ke final setelah unggul 3-2 (agregat 4-3) meski harus meraihnya lewat perpanjangan waktu.

Setelah melalui 90 menit, kedudukan tetap imbang 1-1 (agregat 2-2). Gol Didier Drogba di menit ke-33 dibalas oleh Fernando Torres di menit ke-64. Pertandingan pun harus dilanjutkan dengan perpanjangan dua kali 15 menit.

Di menit ke-95, Michael Essien berhasil menggetarkan jala Pepe Reina. Namun, wasit menganulirnya karena tiga pemain lain lebih dulu dalam keadaan offside. Meski kecewa atas keputusan wasit, Chelsea toh kembali unggul lewat penalti yang dieksekusi oleh Frank Lampard pada menit ke-96. Drobga menambah satu gol lagi di menit ke-105 setelah mendapat umpan matang dari Nicolas Anelka.

Tertinggal dua gol membuat pemain The Kop berusaha keras menekan tuan rumah. Sayangnya, sang playmaker Steven Gerrard tidak bermain cantik malam itu. Chelsea justru merasa di atas angin dan berkali-kali membawa bola ke kotak penalti lawan.

Harapan Liverpool untuk menyamakan kedudukan sempat muncul ketika Ryan Babel mencetak gol di menit ke-117. Tanpa pengawalan di lapangan tengah, pemain asal Belanda itu melepaskan tendangan keras dari jarak 30 meter. Petr Cech masih dapat menepis bola tapi si kulit bundar tak mau menjauh dari gawang. Skor 3-2 untuk Chelsea.

Liverpool terus mencoba memberi perlawanan kepada tuan rumah. Namun, beratnya tekanan yang dipikul juara tahun 2005 itu tak kunjung mengeluarkan mereka dari masa-masa sulit. Emosi pemain mulai terpancing sejak gol yang diciptakan Drogba. Sikap ini akhirnya menjadi bumerang bagi The Red karena akhirnya tak ada gol penyama kedudukan.

Dengan hasil ini, The Blues mencatatkan sejarah baru dengan mencapai final untuk pertama kalinya di Liga Champions. Di partai puncak, 21 Mei nanti, mereka akan menghadapi Manchester United yang sudah lolos lebih dulu. Terakhir kali keduanya bertemu di pekan ke-36 Liga Inggris, Sabtu (26/4), dan Chelsea berhasil mengalahkan MU dengan skor 2-1 lewat dua gol Michael Ballack.

0 comments:

  © Blogger template 'Isfahan' by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP