Sunday, January 14, 2007

Komitmen Stop Krisis

Bayang-bayang tanpa gelar musim ini semakin menghantui madridistas-suporter Real Madrid. Mereka miris dengan krisis yang menghantam pasukan Fabio Capello musim ini.

Madridistas merasa Los Merengues-julukan Real Madrid-kembali menghadapi situasi yang sama seperti musim sebelumnya di mana Raul Gonzalez dkk bakal mengakhiri kompetisi musim ini tanpa raihan gelar juara.

Tanda-tanda krisis sudah tampak dalam tiga laga terakhir tatkala Los Merengues gagal meraih kemenangan dan tidak pernah mencetak gol. Sampai kapan krisis membelit kubu Real? "Saat saya tiba di sini, saya telah menegaskan kalau kami harus berjuang secara tim. Sayang, dalam tiga laga terakhir, saya tidak melihat komitmen tersebut,"papar Capello kepada Marca.

Dini hari nanti di Santiago Bernabeu, Raul dkk akan menjamu Real Zaragoza (tayangan langsung RCTI pukul 03.00 WIB). Zaragoza bukan tamu yang ramah bagi Real. Pekan lalu anak asuh Victor Fernandez itu berhasil menaklukkan pimpinan klasemen sementara Sevilla. Publik juga masih ingat memori kelam musim lalu di pentas Copa del Rey. Kala itu, Raul dkk dipaksa menelan kekalahan telak 1-6 pada leg pertama perempat final Copa del Rey.

Kendati pada leg kedua di Santiago Bernabeu mereka bisa membalas dengan kemenangan telak 4-0, tapi impian Real untuk melangkah ke semifinal harus kandas.

Zaragoza punya kesempatan untuk kembali mempermalukan Real. Dini hari nanti, Capello kembali menghadapi krisis pemain. Terutama, di sektor pertahanan. Roberto Carlos dan Marcelo mengalami cedera.

Capello terpaksa harus menurunkan Raul Bravo yang bukan spesialis bek kiri. Michel Salgado dan Sergio Ramos juga absen karena skorsing. Di lini tengah, Guti juga tidak bisa tampil karena cedera engkel. Beruntung, saat El Real-julukan lain Real Madrid-bermain seri lawan Real Betis di pentas Copa del Rey Jumat lalu, Capello sempat menjajal beberapa pemain muda.

Satu di antara pemain muda itu adalah Miguel Torres yang tampil menawan saat bermain di posisinya sebagai bek kanan. Torres bisa jadi alternatif untuk mengisi kekosongan di sektor kanan. "Saya harus bekerja keras untuk mendapatkan kesempatan ini. Saya selalu siap jika pelatih memintaku tampil. Saya merasa tersanjung karena saya akhirnya memperoleh kesempatan,"papar Torres kepada situs resmi klub.

Zaragoza bukannya tanpa masalah. Dalam laga kali ini, Fernandez tidak bisa menurunkan gelandang Carlos Diogo yang pekan lalu berkelahi dengan bomber Sevilla, Luis Fabiano. Diogo harus menerima skorsing lima pertandingan. Nah, absennya Diogo sangat disesalkan Fernandez. Sebab, sebagai pemain pinjaman dari Real Madrid, Diogo tentu bakal tampil lebih bersemangat jika saja dia tidak menerima skorsing. "Saya sebetulnya membutuhkan kehadiran Diogo. Sayang, dia bertindak bodoh pekan lalu, dan itu sangat merugikan kami,"keluh Fernandez.

Head to Head (4 Laga Terakhir):
22-03-2006 Zaragoza v Real Madrid 1-1 (Liga Primera)
14-02-2006 Real Madrid v Zaragoza 4-0 (Copa del Rey)
08-02-2006 Zaragoza v Real Madrid 6-1 (Copa del Rey)
06-11-2005 Real Madrid v Zaragoza 1-0 (Liga Primera)

0 comments:

  © Blogger template 'Isfahan' by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP